Thursday, December 12, 2013

Pemulih Semangat dari Pelajar yang tak Tamat

Sesosok petani di daerah Yogyakarta didaerah seputaran UGM. Dengan berbaju lusuh penuh dengan tanah liat, celana pendek dengan beberapa lubang, kaki penuh tanah liat dan rokok buatan sendiri dan sebuah sabit disampingnya. Sesosok yang mengaku Mbah Gepeng ini memulai ceritanya bahwa dia bertani bukanlah karena sebuah profesi dalam menjalani hidupnya, tetapi karena hobi dan mengisi waktu di hari tuanya. Untuk pendapatannya sendiri beliau sudah dapat hasil yang lumayan banyak dari kos - kosan 20 kamar yang ia miliki di daerah lingkungan kampus UGM. Sedang lahan yang dia miliki itu sangat memberikan manfaat bagi  mahasiswa - mahasiswa pertanian karena mereka sering kali datang kesana untuk melakukan penelitian, bahkan seorang profesorpun pernah berkunjung kesana untuk menelitinya. 

Mbah Gepeng ini mempunyai banyak pengalaman dalam hidupnya termasuk dia mampu membuat sebuah racikan hormon GA3 alami yang apabila disemprotkan pada daun yang sudah layu dan mulai menguning maka daun tersebut akan dapat kembali hijau kembali.  Sebuah ilmu yang biasanya dapat didapatkan dari bangku pendidikan tingkat lanjut. Tetapi Mbah Gepeng ini mengaku bahwa dia tidak tamat bangku pendidikan dulunya. Sebuah pernyataan yang mengejutkan.

Dari cerita Mbah Gepeng saya menyimpulkan untuk menjalani hidup kita tidak cukup hanya berpendidikan tinggi tetapi kita haruslah berilmu tinggi. Ilmu menjalani hidup bukanlah sebuah teori tetapi sebuah praktek.

Sekian, Suwun dab....